Monday, November 26, 2012

Tips Menghadapi Wawancara Kerja

Siapa yang tidak pernah menghadapi wawancara kerja? Rasa-rasanya setiap orang pasti pernah mengalami yang namanya wawancara kerja. Bisa saja sih, ada yang benar-benar tidak pernah mengalami wawancara kerja. Misalnya memang dia sejak awal langsung berwirausaha atau langsung dapat perusahaan dari orang tuanya. Kalau yang seperti ini mungkin tidak pernah mengalami wawancara kerja.

Setelah sekitar 3.5 tahunan lalu saya berjibaku di dunia pengacara (pengangguran cari sejuta acara) yang bisa diintip disini dan kemarin itu saya kebetulan jadi pewawancara disini. Sekarang saya ingin berbagi tips-tips bagaimana menghadapi wawancara kerja.

Tips wawancara kerja yang akan saya bagi ini memang bukan hal yang baku, bisa saja tips wawancara kerja ini berbeda penerapannya pada orang lain. Hal ini berdasarkan pengalaman saya sendiri dalam menghadapi wawancara kerja beberapa waktu lalu dan hal-hal yang saya amati selama menjadi tim pewawancara calon pegawai kemarin.

Saturday, November 24, 2012

Pengalaman jadi Pewawancara

Seharian jumat kemarin saya menjadi salah satu tim untuk mewawancarai 51 calon pekerja posisi frontliner dan administration di wilayah supervisi Cabang Cimahi. Tim pewawancara terdiri dari dua grup, masing-masing sebanyak 3 orang. Kebetulan juga ada 3 peserta yang tidak hadir sehingga jumlah peserta tersisa 48 orang. Perkiraan pekerja yang akan diambil menjadi pekerja adalah sekitar 25 orang. Berarti kami harus memangkas sekitar setengah peserta.

Saya juga jadi teringat dengan masa-masa saat mencari kerja kesana kemari sekitar 3.5 tahun yang lalu. Kalau ditanya berapa kali saya pernah interview pekerjaan, saya sendiri sudah lupa. Mungkin sedikit review soal kisah saya mencari pekerjaan bisa dilirik disini.

Jadwal wawancara dimulai sekitar pukul 9 pagi, bertempat di Cabang Cimahi lantai 3. Rencana awal setiap tim akan mewawancarai satu demi satu peserta calon pekerja. Karena melihat waktu dan banyaknya peserta wawancara, kami memutuskan kalau akan langsung mewawancarai 3 orang peserta.

Friday, November 23, 2012

Undian Simpedes BRI


Belum lama ini baru saja diumumkan pemenang undian Tabungan Simpedes dan kebetulan beberapa hari lalu ada 3 orang nasabah yang datang untuk mengambil hadiah tersebut.

Nasabah pertama seorang mbak-mbak yang memenangkan hadiah LCD Tv 32 inchi, beberapa saat kemudian seorang kakek yang memenangkan dua hadiah sekaligus yaitu sebuah motor bebek dan Tv Flat 29 inchi. Siangnya ada seorang mas-mas yang datang juga untuk mengambil LCD Tv 32 inchi.

Kalo kakek tersebut sepertinya memang sudah langganan menang hadiah dari BRI. Lain lagi dengan mas-mas yang datang terakhir tadi. Awalnya dia tidak percaya saat diberitahu memenangkan salah satu hadiah dari BRI. Mungkin takut kalau itu modus penipuan kali yah. Eh ternyata beneran menang.

Jadi nebeng foto deh, sebagai tanda bukti penyerahan hadiah kepada nasabah juga.

Thursday, November 15, 2012

Mocash BRI

Kesempatan kali ini saya ingin membahas salah satu fitur Mobile Banking BRI yaitu Mocash atau Mobile Cash BRI. Aplikasi ini merupakan salah satu fasilitas e-channel mobile banking BRI untuk melakukan pembayaran transaksi belanja oleh pelanggan di merchant/store yang sudah bekerja sama dengan BRI dengan menggunakan telepon selular. Saya sendiri menyebut mocash ini seperti dompet elektrik, karena saya tidak perlu repot-repot mengeluarkan uang tunai ketika bertransaksi. Saya cukup menggunakan hp saya untuk melakukan pembayaran. Mudah bukan?

Lalu bagaimana caranya untuk bisa menggunakan fitur ini bagi yang belum memilikinya?
Caranya cukup mudah.

Sunday, November 11, 2012

BRI Mobile : Mobile Banking BRI

Setelah sebelumnya saya membahas sekilas mengenai BRI Mobile disini. Sekarang saya akan membahas salah satu menu BRI Mobile yaitu Mobile Banking BRI.

Saturday, November 10, 2012

BRI Mobile: Life is Lite


Tanggal 2 November kemarin BRI secara resmi meluncurkan BRI Mobile. Dalam aplikasi ini sudah terdapat seluruh layanan yang disediakan oleh BRI yaitu info BRI, internet Banking BRI, Mobile Banking BRI, Call BRI dan Lain-lain. Dengan kata lain saya menyebut layanan BRI Mobile ini sebagai aplikasi terlengkap, karena merupakan kombinasi dari layanan mobile banking dan internet banking yang pernah ada sebelumnya.

Friday, November 9, 2012

Nobar at PVJ


Kalau dulu acara nobarnya bareng teman-teman helpdesk, sekarang nobarnya bareng teman-teman di cabang Cimahi. Kebetulan gak lama saya mutasi kesini, eh ada acara nobar film skyfall.

Lumayan kita semua seru-seruan selepas jam kantor ke Paris Van Java Bandung hari rabu kemarin. Sore selepas pekerjaan selesai langsung deh kita beberes karena sengaja ambil nonton yang jam 7an, supaya ga kemaleman juga pulangnya soalnya besok kan masih ngantor lagi.