Beberapa hari lalu waktu baca-baca Time Line twitter, saya lihat statusnya Ust. Yusuf Mansur. Kira-kira seperti ini isinya : “Kalau biasanya Lets Money Works for You, kalau disini Lets Allah Works For You”
Buat saya, kata-kata “Lets Allah Works For You” sangat menyemangati.
Karena apa?
Allah lah yang punya segala kuasa yang ada, Dialah Maha Pembolak-balik Keadaan, Dialah Maha Pembolak-balik Hati.
Saya yang adem ayem lalu tiba-tiba disebut orang-orang disekitar jadi Galau… Hahaha…. Jujur, saya juga ga ngerti kenapa bisa begitu. Tapi jangan judje saya alay...
Semua yang ada di sini memang luapan hati saya, yang ada di otak, pikiran, uneg-uneg, atau mungkin yang lain. Saya juga nggak paham benar. Mungkin kalau kata teman saya Renda disini, “this is my own cirlce’s of life, and just enjoy it”
Memang tahap kehidupan inilah yang harus saya hadapi, kenapa saat ini, bukan tahun lalu, atau bahkan tahun depan, ya mungkin Allah menganggap saat inilah bahu saya sanggup menopang semuanya.
Saat inilah kedewasaan saya di uji atau ketaatan saya pada Allah dinilai. Apakah saya masih tabah dalam menghadapi semuanya? Apakah saya masih bersabar untuk meminta kepada-Nya? Apakah bahu saya masih kuat untuk menopang segalanya.
Yang benar-benar saya sadar, kita diwajibkan untuk berdoa dan berusaha, tentu ditambah dengan banyak bersabar pula. Dan sisanya, Lets Allah works for you. Serahkan segala nya kepada Allah, karena ketentuan-Nya pastilah yang terbaik untuk kita semua.
Let's Allah works for you by doing what Allah want. Don't say 'wait' if Allah is calling, but as soon as possible be with Allah in every 5 times a day, simple but nice to prove if you wanna be Allah to work for u.
ReplyDeleteRight! Always with Allah then Allah will work for us....
ReplyDeleteInsyaAllah.... Aamiin...